à Sitor Situmorang
seperti apakah lagu?
--seperti luka di dalam benakmu
ENGKAU berkata pada cermin
angin menyampaikannya padaku
tidak ada yang boleh ragu
sebab ENGKAU yang dikenal tumbuh bersama
sepotong kayu
walau pun terkelupas
syarafmu yang satu
tetap di dalam perahu
di atas tanah air mengalir
ikan-ikan hidup dan bertelur
Jakarta, Desember
Komentar
Posting Komentar
hembusan yang akan disampaikan pada nona-angin